Sabtu, 27 Oktober 2012

PC Gaming Berkualitas Tinggi dengan Ukuran Paling Tipis Sedunia, Digital Storm Bolt

Digital Storm baru saja meluncurkan PC desktop gaming dengan ukuran yang diklaim sebagai PC gaming tertipis di dunia. PC tersebut adalah Digital Storm Bolt. Selain memiliki ukuran yang tipis, PC game tersebut memiliki spesifikasi yang tak kalah dengan komputer game lain.Digital Storm Bolt ini memiliki ketebalan hanya 91.44 milimeter dengan tinggi 355 milimeter. PC ini dilengkapi dengan GPU NVidia GeForce GTX 680 dengan RAM DDR3 16GB. Untuk prosesor, Digital Storm Bolt ini menggunakan prosesor Intel quad core Core i3-3770K IVy Bridge. Prosesor ini pun sudah dalam keadaan factory overclocked dengan kecepatan hingga 4.6GHz.Untuk pilihan penyimpanan data, Digital Storm menyediakan opsi SSD hingga 120GB dan HDD hingga 1TB. Konsumen juga bisa membeli tiga fasilitas penyimpanan ekstra. Mengenai harga, pihak Digital Storm dijual dari harga $999 USD hingga $2000 USD. Untuk konfigurasi PC yang murah, Anda akan memperoleh prosesor Intel Core i3-2100 3.1 GHz serta GPU GeForce GT 650.
(Via Softpedia)

Jumat, 14 September 2012

Apa yang Harus Diperhatikan dalam Memilih Game 3D untuk Android

Handphone Android bukan sekedar handphone yang bisa dibuat untuk kepentingan telekomunikasi. Berkat kepintarannya, handphone ini pun bisa digunakan untuk bermain game. Dan, berkat perkembangan teknologi, game 3D pun bisa dimainkan via handphone yang memakai OS bikinan Google ini.
 Namun, Anda tidak boleh sembarangan dalam memilih sebuah game 3D. Bisa-bisa Anda tidak akan bisa memainkannya dan hanya membuang space kosong di handphone. Berikut ini beberapa faktor yang harus Anda perhatikan.
1. Dukungan Grafis
Game-game 3D memberikan grafis yang maksimal jika hardware handphone yang digunakan juga memadai. Dalam hal ini adalah Graphic Processing Unit (GPU). Untuk smartphone papan atas, biasanya memakai GPU PowerVR SGX 540 atau Nvidia GeForce. Selain itu, Samsung Galaxy SIII memakai GPU ARM Mali 400.
2. Teknologi LCD 3D
 
Game 3D tentunya tidak pas jika tidak dimainkan pada handphone yang memiliki teknologi LCD 3D. Berkat penyematan sebuah teknologi bernama LCD Parallaks, memungkinkan handphone dengan teknologi 3D bisa menampilkan gambar 3D tanpa harus memakai kacamata 3D. Contoh handphone yang menawarkan teknologi LCD 3D adalah LG Optimus 3D dan HTC Evo 3D.
3. Kemampuan Prosesor
Prosesor dengan tenaga yang super tentu saja menjadi faktor lain yang harus diperhatikan dalam memilih game 3D. Memainkan game 3D pada handphone dual core atau quad core tentu akan menghasilkan hasil yang maksimal.
4. Dukungan Memori RAM dan ROM
Game 3D membutuhkan dukungan memori yang sangat besar. Untuk itu, kapasitas ROM dan RAM harus diperhatikan. Paling tidak, handphone Android Anda harus memiliki RAM dan ROM berkapasitas 1GB untuk bisa bermain game 3D dengan nyaman.
5. Penyertaan Tombol 2D ke 3D
Di beberapa handphone tertentu, terdapat sebuah tombol yang didedikasikan untuk mengkonversi gambar 2D menjadi 3D. Salah satu perusahaan yang memiliki teknologi ini adalah LG dengan 3D Game Converter. 

Lima Aplikasi Office Android Pilihan

Smartphone adalah perangkat yang canggih. Tak heran jika handphone ini pun digunakan sebagai perangkat untuk melakukan pekerjaan. Untuk melakukan hal tersebut, pemilik smartphone membutuhkan sebuah aplikasi perkantoran baik yang gratis ataupun berbayar.
Dengan aplikasi perkantoran tersebut, Anda bisa mengedit sebuah dokumen, membuat dokumen baru ataupun mengirimnya secara langsung melalui email. Berikut ini terdapat lima aplikasi Office dengan fitur yang cukup lengkap untuk Android.
Aplikasi ini merupakan aplikasi office dengan fitur premium yang bisa diunduh secara gratis. Kingsoft Office memiliki fitur seperti editing, copy, cut, paste serta berbagai jenis format penulisan, dari font, bold, header, footer dan lain-lain. Bahkan Anda juga bisa lekaukan editing gambar, text box, formula dan lain-lain yang disisipkan ke dalam dokumen.
Documents To Go merupakan aplikasi Android dengan fitur standar, untuk membaca sebuah dokumen. Format yang bisa didukung oleh Documents To Go antara lain adalah Word, Excel, PowerPoint serta Attachment. Dan, jika Anda ingin mengedit dokumen, Anda pun bisa mengunduh versi berbayar dari aplikasi ini dengan harga $14.49 USD.
Olive Office ini terbilang sebagai aplikasi office dengan fitur yang lengkap meskipun bisa diunduh secara gratis. Aplikasi ini bisa mendukung edit dokumen dengan format Word, Excel dan PowerPoint. Selain itu, aplikasi ini pun dapat digunakan untuk membuka dokumen dengan format PDF, cham dan mht.
Aplikasi ini tersedia dalam dua versi, yakni gratis dan berbayar. Quickoffice ini pun merupakan aplikasi office yang banyak digunakan oleh para pengguna handphone Android. Keunggulan dari aplikasi ini adalah harganya yang murah dan memiliki ukuran file yang tidak besar. Aplikasi ini pun bisa membaca serta mengedit dokumen dengan berbagai format file, seperti excel, word, powerpoint, zip, PDF serta attachment.
Aplikasi ini merupakan sebuah aplikasi berbayar dengan fitur yang lengkap. dengan aplikasi berbayar dari Office Suite Pro 6 ini, Anda bisa menambahkan header, footer serta nomor halaman pada dokumen word. Kalau Anda hanya ingin menampilkan dokumen, Anda pun bisa mengunduh versi gratisnya, yakni Office Suite Viewer.