Rabu, 29 Agustus 2012

Apple Minta Pengadilan Blokir Penjualan Delapan Handphone Android Samsung di Amerika

Apple nampaknya masih belum berhenti untuk terus mengganggu Samsung. Setelah keputusan pengadilan yang mengharuskan Samsung untuk membayar uang sebesar 1 miliar USD kepada mereka, kini mereka meminta agar pengadilan memblokir penjualan delapan handphone Android Samsung.Apple beralasan bahwa ke delapan handphone-handphone tersebut terbukti bersalah melanggar hak paten. Berikut ini adalah daftar delapan handphone tersebut:
  • Galaxy S 4G
  • Galaxy S II AT&T
  • Galaxy S II Skyrocket
  • Galaxy S II T-Mobile
  • Galaxy S II Epic 4G
  • Galaxy S Showcase
  • Droid Charge
  • Galaxy Prevail
Sebelumnya, pihak pengadilan Korea Selatan telah memutuskan bahwa Samsung dan Apple sama-sama bersalah dalam kasus pertikaian hak paten tersebut. Akibatnya, Samsung Galaxy S II, iPhone dan iPad dilarang dijual di negara tersebut hingga ada pemberitahuan.
(Via BGR)

0 comments:

Posting Komentar