Rabu, 19 Maret 2014

Katanya Indonesia Merdeka..????

Indonesia Merdeka Itu katanya, tapi kalau menurut saya Indonesia belum merdeka sepenuhnya masih banyak yang dikuasai asing dinegara tercinta ini sebut saja Sumber Daya Alam kita, Maupun produk-produk yang ada dipasar indonesia.
Apalagi melihat Kabar ini saya sunggu ironi, prihatin, miris dan sangat iba sekali, Kisah ini saya kutip dari detik.com
Katanya Indonesia Merdeka Topik yang kita bahas kali ini, sesuai tag line blog ini Inspirasi Anak Indonesia, berita yang saya ambil dari detik.com ini sungguh sangat ironis sekali, jaman yang sudah modern seperti ini masih saja ada kejadian ini, namanya asiyah ini kisahnya:


Setahun lebih Siti Aisyah Pulungan (8) dan ayahnya Muhammad Nawawi Pulungan (56) yang sakit parah, tidur di becak pengangkut barang. Pilihan hidup itu mereka lakukan karena ketiadaan biaya untuk mengontrak rumah. Uang yang mereka miliki habis untuk membiayai pengobatan Nawawi.

Nawawi menderita sakit sejak tiga tahun lalu. Sebelumnya, dia bekerja sebagai sopir mobil boks. Lalu, penyakit paru menderanya. Semua yang dimiliki habis dijual untuk berobat ke rumah sakit.




Sampai akhirnya uang tabungan yang mereka miliki menipis. Tidak mampu membayar kontrakan rumah, Nawawi memutuskan untuk tinggal di becak yang biasa digunakan untuk mengangkut barang. Sedihnya, becak itu pun mereka cicil sejak setahun lalu.

Nawawi sudah pasrah, namun putrinya Aisyah justru terus bersemangat. Dia berharap ayahnya sembuh sehingga bisa bekerja lagi. Jika ayahnya bekerja, maka dia bisa sekolah lagi.

"Pengin sekolah lagi," ujar Aisyah di trotoar depan Masjid Raya Al Mashun, Jalan Sisingamangaraja, Medan, Sumatera Utara (Sumut), Rabu (19/3/2014) sore.



Aisyah sempat duduk di kelas 1 Sekolah Dasar (SD). Namun, seiring dengan kondisi sakit ayahnya dia memutusan untuk menjaga ayahnya itu.
"Mulai dari bangun pagi sampai mau tidur lagi, hanya menjaga ayah,” kata Aisyah.

Sang ayah Nawawi menderita penyakit komplikasi paru yang berimbas pada kondisi fisiknya. Kurus layu dan tidak bisa menggerakkan sebagian besar tubuh. Aisyah menjadi tumpuan. Setiap hari Aisyah yang memberi makan, minum, dan memberi obat dan mengurus kebersihan tubuh ayahnya.

Sungguh Keterlaluan Pemerintah Indonesia... Kita tengok saja PASAL 34 UUD 1945 yang berbunyi “Fakir Miskin dan Anak Terlantar dipelihara oleh Negara” Kemanakah Pengimplementasian Pasal ini... Dek Asiyah sabar yak semoga ayahanda lekas sembuh saya dan pembaca berita ini mendoakan yang terbaik buat dek Aisyah dan sang ayah, Pasti Seorang Dermawan Akan Datang Dek... Jika saya bisa membantu saya akan membantu semaximal mungkin Sekali Lagi KATANYA INDONESIA MERDEKA..????

0 comments:

Posting Komentar